SMK Bopkri Wates dan SMK Bopkri Sentolo selama 2 hari mulai tanggal 22 - 23 Januari 2014 menyelenggarakan Sosialisasi Kurikulum 2013 yang diikuti seluruh guru di dua sekolah tersebut yaitu sebanyak 35 orang guru, baik DPK, GTY maupun GTT.
Sosialisasi ini dimaksudkan untuk memperkenalkan atau memasyarakatkan Kurikulum 2013 yang mulai tahun pelajaran 2014/2015 harus dilaksanakan oleh semua SMK, khususnya siswa kelas X dan XI bagi SMK yang dijadikan pilot project, sedang SMK diluar itu hanya dikhususkan siswa kelas X.
Sebagai narasumber, sekolah mengundang Pengawas Dinas Pendidikan Kab. Kulon Progo yaitu Ibu Dra. Kendarti Satiti, M.Pd.Si dan Dra. Sri Rahayu, M.Pd. yang memang sudah piawai membawakan materi berkait Kurikulum 2013.
Materi yang disampaikan antara lain : Overview Kurikulum 2013, System Pembelajaran Scientific, Analisis SKL, KI dan KD, penyusunan RPP dan sebagainya
Materi berkait Kurikulim 2013 dapat diunduh di page Download (haes/bowat)
Comments
Post a Comment