Skip to main content

Bersyukur Apapun Keadaannya



"Bangunlah sikap syukur dan syukurilah atas segala sesuatu yang terjadi pada diri Anda, melangkah ke depan untuk menerima sesuatu yang lebih besar dan lebih baik dari situasi Anda sekarang" 
- Brian Tracy -

Saudaraku....,
Jika Anda sedang sulit tidur, ingatlah pada orang-orang tunawisma yang  tidak tidur di tempat tidur
empuk dan tak berselimut.
Jika Anda terjebak dalam kemacetan, jangan kesal. Masih banyak orang yang terpaksa menarik gerobak sampah yang berat dengan berjalan kaki menuju tempat pembuangan sampah. 


Jika Anda sedang mengalami hari yang mengesalkan di kantor, pikirkanlah orang-orang di luar sana yang masih belum mendapatkan pekerjaan.

Jika Anda sedang sedih dan kecewa karena hubungan cinta Anda sedang memburuk, pikirkanlah mengenai orang yang tidak tahu seperti apa rasanya mencintai dan dicintai. 
Jika Anda mengeluh tidak punya sepatu baru, pikirkanlah orang-orang yang tidak memiliki kaki.

Jika Anda menemukan uban saat Anda bercermin, pikirkanlah pasien kanker yang  dikemoterapi  yang berharap rambutnya tetap utuh.

Jika Anda mengeluh negeri ini tidak banyak memberi untuk Anda, pikirkanlah negara lain yang saat ini
sedang dilanda peperangan dan kelaparan.

Jika mobil Anda mogok dan Anda harus berjalan berkilo-kilo untuk mencari bantuan, pikirkanlah orang cacat yang ingin sekali berjalan seperti Anda.
 
Bersyukurlah Saudaraku atas apapun situasi yang Anda alami dan berikan makna syukur untuk segala situasi yang Anda hadapi. 

Comments

Popular posts from this blog

PELANTIKAN OSIS

SMK BOWAT, 28 OKTOBER 2016 PELANTIKAN OSIS SMK BOPKRI WATES PERIODE 2016/2017 Yeee … This is it! Our new leader! NATANAELI ZEBUA. Dengan berakhirnya upacara Pelantikan OSIS SMK BOPKRI Wates untuk Periode 2016/2017, Natan sudah sah menjadi pemimpin baru untuk kepengurusan OSIS yang baru. Di periode yang baru. Menggantikan ANTONIUS WIJAYA SETIAWAN. Mungkin bagi kita anggota OSIS (bukan pengurus, yaa. Maksudnya siswa biasa) jadi ketua OSIS itu enak. Bisa nyuruh-nyuruh, lah, pokoknya bisa ngelakuin apapun semau kita. Tapi buat kalian yang belum pernah ngerasain jadi ketua OSIS, sekedar info aja, jadi ketua OSIS itu nggak gampang! Nggak Cuma modal suruh-suruh aja, nggak Cuma modal pinter ngomong pas kampanye, nggak Cuma modal jadi favorit guru-guru. Tapi dibalik gelar Ketua OSIS itu ada tanggung jawab yang harus digendong. Mbah Surip pun belum tentu bisa gendong. Haha OK Just Kidding. Jadi ketua OSIS? Jelas nggak gampang! Jadi ketua OSIS, artinya ja

PADUS KOREM

KOREM YK, 6 SEPTEMBER 2016 LOMBA PADUAN SUARA DALAM RANGKA KOMSOS KREATIF KOREM DIY                 Perjuangan Tim Paduan Suara SMK BOPKRI Wates berlanjut hari ini. Tim Paduan Suara SMK BOPKRI Wates kembali tampil untuk lomba Paduan Suara di Korem Yogyakarta mewakili Kabupaten Kulon Progo. Dengan kostum rompi berwarna merah maroon, Tim Paduan Suara SMK BOPKRI Wates tampil lebih mantap dibandingkan dengan penampila di Kodim sebelumnya.

PADUS KODIM

GEDUNG KESENIAN, 30 AGUSTUS 2016                 Tim Paduan Suara SMK BOPKRI Wates unjuk kebolehan dalam lomba Paduan Suara yang diadakan oleh Kodim 0731/Klp dalam rangka Komunikasi Sosial Terintegrasi TA 2016.