Skip to main content

Posts

Showing posts from August, 2017

Pepenkris 2017

Selamat berjumpa kembali di Pekan Pendidikan Kristen Sekolah-sekolah BOPKRI di Kulon Progo. Pepenkris Tahun ini dimulai dengan Upacara Pembukaan yang dilaksanakan di Halaman Kompleks BOPKRI Wates serta dihadiri oleh seluruh siswa dari SD, SMP, SMA dan SMK BOPKRI di lingkungan Wates. Pun dihadiri oleh Ketua Yayasan BOPKRI Perwakilan Kulon Progo, Bapak Husni Purwoto yang saat itu bertindak sebagai Pembina Upacara. Selayaknya kita berdoa untuk memulai segala kegiatan, Upacara Pembukaan pun diisi dengan Renungan yang dibawakan oleh Bapak Pdt. Adhika Tri Subowo, S. Si, pendeta dari GKJ Wates. Beliau menyampaikan Firman Tuhan sesuai dengan Tema Pepenkris Tahun 2017; Bersikap Positif, Kreatif dan Produktif di Tengah Merebaknya Budaya Konsumtif. Bahwa dengan berpikir positif, kita akan lebih mudah untuk berdamai dengan seburuk apapun keadaan yang menimpa, Kemudian di tengah desakan keadaan yang tidak menyenangkan itulah, kita akan berusaha berpikir kreatif untuk setidaknya

Upacara Hari Pramuka ke 56 Tahun 2017

SMK BOPKRI Wates, 14 Agustus 2017 Dalam rangka Hari Pramuka Nasional 2017, sesuai dengan Instruksi dari Pemerintah Daerah, SMK BOPKRI Wates bersama dengan SD dan SMP BOPKRI 1 Wates melaksanakan Upacara Peringatan Hari Pramuka Tahun 2017. Dengan seragam kebanggaan Pramuka berwarna coklat dan hasduk merah putih di leher, seluruh peserta Upacara mengikuti jalannya Upacara dengan khidmat. Upacara dipimpin oleh Pradana Putra dari SMK BOPKRI Wates bernama Natanaeli Zebua dengan Pembina Upacara Bapak Drs. Harsoyo Supriyadi, M.Eng Dalam Upacara tersebut juga disampaikan pidato dari Ketua Kwartir Nasional Gerakan Pramuka. Tema Nasional yang diusung dalam HUT Pramuka ke 56 Tahun 2017 ini adalah "Bekerja untuk Kaum Muda, Mewariskan yang terbaik bagi Bangsa", mengindikasikan bahwa Pramuka tetap konsisten untuk mendidik kaum muda berkarakter melalui berbagai kegiatan positif. Terutama untuk menyiapkan generasi milenial untuk menadi pemimpin terbaik bagi bangsa. Hari ini 

Akreditasi Bismen 2017

SMK BOPKRI Wates, 7 – 8 Agustus 2017 Tahun 2017, giliran Bidang Keahlian Bisnis Manajemen yang diakreditasi, setelah tahun kemarin Program Keahlian Keperawatan menempuh Akreditasi dan mendapatkan predikat B. Selama dua hari SMK BOPKRI Wates akan menerima kunjungan dari Assesor dengan rangkaian pemeriksaan hingga kunjungan ke masing-masing kelas. Berbagai persiapan, baik administrasi maupun fisik telah di persiapkan. Semoga segala persiapan bisa memenuhi persyaratan bagi SMK BOPKRI Wates untuk mendapatkan nilai yang baik.